Efek Jangka Panjang Tubuh Kurang Istirahat, Pengaruhi Daya Tahan Tubuh.

Bagikan Artikel Ini ke

Berapa jam Anda tidur dalam sehari? Kebanyakan orang cenderung menyepelekan lama mereka tidur. Padahal, kurang istirahat bisa sangat mempengaruhi daya tahan tubuh dan berisiko memunculkan penyakit kronis di kemudian hari.

Melansir Sleepfoundation.org, riset menemukan hubungan yang kuat antara tidur dan kesehatan tubuh. Tidur dan sistem imun tubuh memilih hubungan dua arah. Tubuh terasa kurang nyaman akibat respons imun tubuh menurun, seperti misalnya akibat paparan infeksi virus, bisa mempengaruhi kualitas tidur. Di sisi lain, jam tidur yang cukup dan waktu tidur yang teratur bersama-sama memperkuat sistem imun tubuh, membantu fungsi imun menjadi lebih efektif dan seimbang.

Jadi, ketika Anda kurang tidur, hal ini bisa menurunkan daya tahan tubuh. Bukti riset menunjukkan bahwa kurang tidur dalam jangka pendek maupun panjang bisa membuat Anda sakit.

Berapa Lama Waktu Tidur yang Ideal?

Berdasarkan riset selama dua tahun yang dilakukan oleh National Sleep Foundation Amerika Serikat, waktu tidur Anda berhubungan dengan usia.

Berikut waktu tidur yang ideal:

– Lansia di atas 65 tahun: 7-8 jam

– Dewasa usia 26-64 tahun: 7-9 jam

– Dewasa muda usia 18-25 tahun: 7-9 jam

– Remaja usia 14-17 tahun: 8-10 jam

– Anak usia sekolah, 6-13 tahun: 9-11 jam

– Anak usia 3-5 tahun: 10-13 jam

– Balita usia 1-2 tahun: 11-14 jam

– Bayi usia 4-11 bulan: 12-15 jam

– Bayi baru lahir usia 0-3 bulan: 14-17 jam

Perlu dicatat, faktor-faktor seperti genetik gaya hidup, dan lingkungan juga bisa mempengaruhi berapa jam sehari waktu tidur yang Anda butuhkan untuk mendapatkan performa ideal.

Apa Efeknya Jika Anda Tidak Cukup Istirahat?

Tidur tidak hanya mempengaruhi kesehatan dan daya tahan tubuh, tapi juga kondisi dan performa Anda secara keseluruhan. Berikut beberapa efek langsung yang akan Anda rasakan ketika kurang istirahat:

  1. Kurang fokus. Tidak cukup tidur sekitar 1,5 jam saja sudah bisa mempengaruhi daya fokus dan konsentrasi Anda.
  2. Ngantuk berat. Anda bisa jadi sangat mengantuk atau lelah sepanjang hari.
  3. Gangguan memori. Kurang tidur bisa mempengaruhi kemampuan Anda untuk berpikir, mengingat, dan memproses informasi.
  4. Konflik dalam pergaulan. Kurang tidur bisa membuat Anda moody dan gampang marah. Hal ini bisa menyulut konflik dengan orang-orang sekitar.
  5. Kualitas hidup. Saat kurang tidur, kemampuan Anda untuk melakukan aktivitas harian atau berolahraga jadi semakin minimal.

Ketika Daya Tahan Tubuh Menurun Akibat Kurang Tidur, Apa yang Harus Dilakukan?

Apapun yang Anda lakukan atau mau sesibuk apapun Anda, penting untuk tetap menyisihkan waktu yang cukup untuk beristirahat. Untuk memastikan daya tahan tubuh tetap terjaga di tengah kesibukan yang terus menumpuk, berikut beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk tetap memiliki kesehatan optimal:

  1. Menjalankan Pola Hidup Sehat

Pola hidup sehat di sini tentu termasuk waktu tidur cukup. Jika istirahat di malam hari mustahil untuk memenuhi waktu tidur ideal, Anda bisa menyelipkan waktu untuk tidur siang atau melakukan power nap. Pastikan juga Anda berolahraga setidaknya 150 menit dalam 1 minggu.

  1. Konsumsi Makanan dan Minuman Bergizi

Ketika kurang istirahat, support tubuh Anda dengan mengonsumsi nutrisi yang tepat. Banyak minum air putih, banyak makan buah dan sayur bisa mengisi kekosongan tubuh akibat istirahat yang tidak cukup.

  1. Konsumsi Suplemen Harian Terbaik

Daya tahan tubuh yang menurun akibat kurang istirahat bisa Anda bantu pulihkan dengan suplemen harian terbaik yang tepat, seperti Imboost. Imboost tablet dengan kandungan Zinc dan Echinacea sangat bermanfaat untuk bantu menjaga daya tahan tubuh.

Imboost mengandung bahan alam sehingga aman untuk dikonsumsi 3×1 tablet sehari (pagi, siang, dan sore), terutama ketika Anda sedang sibuk-sibuknya dan kurang beristirahat.

Tidak hanya saat kurang tidur, Imboost aman dikonsumsi secara rutin dalam jangka panjang dengan jeda 2 minggu setiap 2 bulan konsumsi, untuk memastikan daya tahan tubuh Anda selalu optimal dalam segala keadaan.

Imboost bisa Anda dapatkan di official store Imboost, marketplace langganan, atau minimarket dan apotek terdekat. Segera pesan Imboost sekarang.

Source:

  1. Suni, Eric. 2022. How Sleep Affects Immunity. Diakses pada tanggal 29 November 2022, pukul 13.05 https://www.sleepfoundation.org/physical-health/how-sleep-affects-immunity
  2. Cleveland Clinic. 2022. Here’s What Happens When You Don’t Get Enough Sleep (and How Much You Really Need a Night). Diakses pada tanggal 29 November 2022, pukul 13.30. https://health.clevelandclinic.org/happens-body-dont-get-enough-sleep/
  3. Marcin, Ashley. 2019. 10 Things That Happen to Your Body When You Lose Sleep. Diakses pada tanggal 29 November 2022, pukul 13.50 https://www.healthline.com/health/healthy-sleep/what-happens-to-your-body-when-you-lose-sleep#forgetfulness

Bagikan Artikel Ini ke

Artikel Terkait